contoh proposal dana anniversary kehutanan untad
Nomor : 019/ B/ Pan-Pel/ BEM-SI-PC-UTD/X/
2011
Lampiran : 1
eksemplar proposal
Perihal : Permohonan Bantuan dana.
Kepada
Yth,
Bapak Pembantu Rektor III
Universitas Tadulako
Di –
Tempat.
Assalamu’
alaikum Wr. Wb.
Teriring salam dan doa semoga Allah SWT melimpahkan
Rahmat dan Hidayah-Nya kepada Bapak dalam rangka menjalakan aktivitas
keseharian, Amin.
Sehubungan dengan akan dilaksanakan kegiatan perayaan
Anniversary Sylva PC. Untad, Maka
kiranya kami mohon kepada Bapak untuk memberikan bantuan berupa dana untuk
kegiatan tersebut. Adapun perincian penggunaan dana terlampir.
Demikian permohonan ini kami sampaikan atas bantuannya
diucapkan terima kasih.
Wassalamu
alaikum Wr. Wb.
Palu, Oktober 2011
Panitia Pelaksana
Anniversary Sylva PC. Untad
Rahmad
Agung Olivia Muliati Nur
Ketua Panitia Sekretaris
Menyetujui,
Pengurus BEM Fakultas Kehutanan
Universitas Tadulako
Mansyur
Ketua Umum
Nomor : 018/ B/ Pan-Pel/ BEM-SI-PC-UTD/X/
2011
Lampiran : 1
eksemplar proposal
Perihal : Permohonan Pencairan dana.
Kepada
Yth,
BapakPembantu Dekan II
Fakultas Kehutanan
Universitas Tadulako
Di –
Tempat.
Assalamu’
alaikum Wr. Wb.
Teriring salam dan doa semoga Allah SWT melimpahkan
Rahmat dan Hidayah-Nya kepada Bapak dalam rangka menjalakan aktivitas
keseharian, Amin.
Sehubungan dengan akan dilaksanakan kegiatan perayaan
Anniversary Sylva PC. Untad, Maka
kiranya kami mohon kepada Bapak Pembantu Dekan II untuk mencairkan dana untuk
kegiatan tersebut. Adapun perincian penggunaan dana terlampir.
Demikian permohonan ini kami sampaikan atas bantuannya
diucapkan terima kasih.
Wassalamu
alaikum Wr. Wb.
Palu, Oktober 2011
Panitia Pelaksana
Anniversary Sylva PC. Untad
Rahmad
Agung Olivia
Muliati Nur
Ketua Panitia
Sekretaris
Menyetujui,
Pengurus BEM Fakultas Kehutanan
Universitas Tadulako
Mansyur
Ketua Umum
Latar
Belakang :
Hutan
merupakan sesuatu yang tidak terpisahkan dari sistem pembangunan Indonesia
menuju cita-cita kemerdekaannya. Bahkan
saat ini hutan menjadi perhatian yang sangat besar untuk kepentingan banyak
orang, melihat fungsi hutan yang secara langsung maupun tidak langsung sangat
mempengaruhi struktur kehidupan umat manusia.
Maka untuk terus menjaga keseimbangan alam dan kelestarian yang
berkelanjutan diperlukan tenaga-tenaga yang profesional didalam pengelolaannya.
Rimbawan
Akademisi sebagai sosok yang sangat berkompeten dalam menjaga kelestarian lingkungan harus mendapat perhatian penuh sebagai
gerakan sosial dan keprofesian menuju terwujudnya tujuan hakekat rimbawan. Untuk memenuhi tujuannya rimbawan sudah pasti
tidak bisa berjalan sendiri melainkan harus ada dukungan dari berbagai pihak
bahkan seluruh kalangan masyarakat, baik dari Praktisi Lingkungan, Pemerintah,
LSM, Pengusaha, Pelajar maupun pihak Entertainment agar terjalin simpul sosial
yang dinamis. Rimbawan akademisi dalam
hal ini adalah mahasiswa sebagai orang-orang yang terjamah rasionalisasi dan
tercerahkan memiliki tanggung jawab moral terhadap berbagai masalah dibidang
kehutanan.
Kehutanan sebagai suatu
sektor yang cukup penting untuk menyokong pembangunan Indonesia menuju
terciptanya keadilan dan kesejahteraan rakyat.
Begitu pentingnya peranan kehutanan ini sehingga diperlukan berbagai
tindakan-tindakan dan pemikiran serta ide-ide cemerlang agar kehutanan tidak
kehilangan fungsinya yang sangat urgen.
Paradigma dalam bidang kehutanan didalam perkembangannya selalu
mengalami perubahan, hal ini tidak lain ditujukan untuk terus mencari model
pengelolaan yang ideal.
Mengingat
fungsi hutan baik yang secara langsung maupun yang tidak langsung sangat
mempengaruhi seluruh lapisan kehidupan masyarakat, baik dipedesaan maupun
diperkotaan. Oleh karena itu hutan
bukanlah milik orang kehutanan saja, akan tetapi milik seluruh lapisan
masyarakat.
Berangkat dari hal tersebut kami Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sylva Fakultas Kehutanan Untad berkeyakinan
bahwa hal mendasar yang harus dilakukan untuk menyelamatkan sumber daya alam
yang kita miliki adalah menyelamatkan pola pikir generasi muda dari pola pikir
pragmatis sehingga diharapkan mereka akan mampu mengelola sumber daya alam
secara arif dan bijaksana.
Banyak hal yang dapat dilakukan untuk menjaga dan melestarikan
hutan, dalam rangka mempertahankan fungsi hutan, yang sangat nyata berhubungan
langsung dengan kesejahtraan manusia, baik masyarakat yang tinggal di sekitar
kawasan hutan, maupun yang tidak secara langsung berbatasan dengan kawasan
hutan.
Kami selaku Badan Eksekutif
Mahasiswa (BEM) Sylva Fakultas Kehutanan Untad bermaksud
melaksanakan sebuah kegiatan yang diharapkan dapat memberikan kontribusi yang
lebih terhadap pembangunan kehutanan di negara ini. Kegiatan ini merupakan
salah satu media untuk menambah wawasan dalam mengetahui
peran mahasiswa sebagai sosial kontrol dan agen pembaharu yaitu dengan
membentuk karakter berfikir generasi muda yang sadar akan pentingnya pelestarian
lingkungan dan keanekaragaman hayati yang ada disekitar kita, serta meningkatkan
jiwa korsa rimbawan.
Nama Kegiatan :
Kegitan yang
dilaksanakan adalah ”Anniversary Sylva
PC. Untad”
Tujuan
Kegiatan :
Untuk mempererat tali silaturahmi, kekeluargaan serta
rasa persaudaraan antara sesama mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Tadulako.. Meningkatkan peran serta respon mahasiswa terhadap Pelestarian Hutan
dalam mewujudkan pengelolaan hutan Indonesia yang lestari dan berkelanjutan.
Bentuk Kegiatan :
1.
Pemotongan
Nasi Tumpeng
Pemotongan
nasi tumpeng merupakan suatu rasa syukur bahwa umur Sylva PC. Untad telah
beranjak ke-11 tahun dan merupakan suatu umur menuju kematangan.
2.
Pemutaran Film
Dokumenter
Film
documenter mengenai pentingnya menjaga kelestarian hutan serta isu-isu Kehutanan
saat ini terutama masalah Global Warming. Film documenter ini merupakan salah
satu media untuk meningkatkan respon mahasiswa terhadap permasalahan Kehutanan.
3.
Forum
Diskusi (bedah film)
Diskusi
ini diikuti dengan LSM lingkungan, mahasisawa dan dosen lingkup Fakultas
Kehutanan Untad. Forum yang bertemakan tentang Eksistensi Rimbawan yang
memiliki peran sebagai salah satu peluncur dalam pelestarian hutan, yang
diharapkan mampu membentuk pola berfikir yang mandiri dan professional dalam
menjaga kelestarian alam dan lingkungan yang lebih baik.
Tema
kegiatan :
”Meningkatkan jiwa korsa rimbawan dalam menghadapi permasalahan kehutanan”.
Peserta Kegiatan :
Kegiatan Annyversary Ini Di Ikuti Oleh:
1.
Pembina BEM Sylva FAHUTAN UNTAD
2.
Mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas
Tadulako
3.
Lembaga-Lembaga Lingkup Fakultas
Kehutanan UNTAD
4.
LSM lingkungan (Walhi)
5.
Alumni Fakultas Kehutanan UNTAD
6.
Dosen
Tempat Dan Waktu Kegiatan :
Kegiatan insya Allah
dilaksanakan pada:
Tanggal :
15 Oktober 2011
Waktu
: 16.00 wita – selesai
Tempat : Fakultas Kehutanan
Susunan
Panitia :
Untuk terealisasinya
kegiatan ini maka kami menyusun suatu struktur kepanitiaan sebagaimana
terlampir.
Pembiayaan :
Untuk
merealisasikan kegiatan ini kami membutuhkan dana sebagaimana terlampir.
Penutup :
Keterbatasan kemampuan dan sumber dana mungkin akan
mengiringi langkah kami namun Insya
Allah dengan bantuan bapak, kegiatan ini akan dapat terlaksana dengan baik.
Demikian proposal ini di buat, atas bantuan dan kerjasama Bapak di ucapkan
terimakasih. Semoga apa yang menjadi
program kerja kami selaku pengurus dapat bermanfaat dan terealisasikan dengan
cepat dan baik.. Amin.
Panitia Pelaksana
Anniversary Sylva PC. Untad
Fakultas Kehutanan
Universitas Tadulako
Mansyur Rahmad Agung
Ketua Umum Ketua
Panitia
Menyetujui,
Pembantu
Dekan III
Fakultas
Kehutanan
Universitas
Tadulako
Ir.
Elhayat Labiro, MP
NIP.19580915 199003 1 001
SUSUNAN
KEPANITIAN
PELINDUNG : Ir. H. Akhbar
Zain, MT
(Dekan Fakultas Kehutanan)
PENASEHAT : Ir. Elhayat
Labiro, MP
(Pembantu Dekan III Fakultas Kehutanan)
PEMBINA : SUSTRY,
S.hut, M.Sc
PENANGGUNG JAWAB :
Mansyur
(Ketua Umum BEM Sylva Fahutan Untad)
KETUA PANITIA : Rahmad Agung
SEKRETARIS : Olivia Muliawati Nur
BENDAHARA : Siti Masyita
SEKSI-SEKSI
Ø SIE.
Perlengkapan
Koordinator : Jemmy
Ø SIE Konsumsi
Koordinator : Nikmawati
Ø SIE
Dokumentasi
Koordinator : Ahmad muzawir
Ø SIE Acara
Koordinator : Agnes Bambang
Daftar Kebutuhan dan Estimasi Anggaran
Kegiatan Annyversary Sylva PC. Untad
No.
|
Mata Anggaran
|
Jumlah
|
Harga Satuan
|
Subtotal
|
||
(Rp)
|
(Rp)
|
|||||
|
A.
Administrasi
|
|
|
|
||
1
|
Penggandaan Proposal
|
2
|
expl
|
10.000
|
20.000
|
|
2
|
Tinta Print Hitam
|
1
|
Pck.
|
25.000
|
25.000
|
|
3
|
Kertas HVS
|
1
|
Rim
|
30.000
|
30.000
|
|
4
|
Tinta, bantalan dan Stempel
Kegiatan
|
1
|
set
|
50.000
|
50.000
|
|
5
|
Distribusi persuratan dan
administrasi
|
1
|
Pkt.
|
50.000
|
50.000
|
|
6
|
Amplop
|
1
|
Pck.
|
25.000
|
25.000
|
|
7
|
Pembuatan LPJ kegiatan
|
2
|
expl
|
50.000
|
100.000
|
|
8
|
Spanduk kegiatan
|
1
|
buah
|
150.000
|
150.000
|
|
9
|
Piagam peserta+panitia
|
120
|
Org
|
5.000
|
600.000
|
|
10
|
Plakat Penghargaan ketua BEM pertama
|
1
|
Org
|
100.000
|
100.000
|
|
Subtotal
|
1.150.000,-
|
|||||
|
B. Dokumentasi
|
|
|
|
|
|
1
|
Baterai
kamera Digital
|
2
|
Psg.
|
10.000
|
20.000
|
|
2
|
Cetak
foto
|
30
|
Lbr.
|
2.000
|
60.000
|
|
3
|
Album
Foto
|
1
|
Bh.
|
100.000
|
100.000
|
|
Subtotal
|
180.000,-
|
|||||
|
C. Konsumsi
|
|
|
|
|
|
1
|
Aqua
|
5
|
Dos
|
100.000
|
500.000
|
|
2
|
Kue
Dos
|
100
|
Dos
|
5.000
|
500.000
|
|
3
|
Nasi Tumpeng
|
1
|
Paket
|
300.000
|
300.000
|
|
Subtotal
|
1.300.000,-
|
|||||
|
D. Perlengkapan
|
|
|
|
|
|
1.
|
Sound System
|
1
|
Paket
|
500.000
|
500.000
|
|
Rekapitulasi Biaya :
No.
|
Mata Anggaran
|
Anggaran (Rp)
|
1
|
Administrasi
|
1.150.000,-
|
2
|
Dokumentasi
|
180.000,-
|
3
|
Konsumsi
|
1.300.000,-
|
4
|
Perlengkapan
|
500.000,-
|
Jumlah
|
3.130.000,-
|
|
Terbilang : Tiga Juta Seratus Tiga Puluh Ribu
Rupiah
|
Label: proposal dana
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda